Telefast Permudah Pelamar Kerja dengan Sobat Kerjaku
KLATEN, suaramerdekasolo.com – PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS) atau Telefast, Kamis (20/2) melaunching program baru yang dinamakan Sobat KerjaKU di Kabupaten Klaten. Peluncuran dihadiri puluhan pemilik outlet di wilayah Kabupaten Klaten dan Boyolali.
” Sobat KerjaKU merupakan bentuk kemitraan antara Telefast dengan outlet yang terregister sebagai Sobat KerjaKU,” ungkap Chief Marketing Officer Telefast, Fuad Nugraha, saat launching Kamis (20/2) di Merapi Resto.
Menurut Fuad, program itu bertujuan untuk membantu masyarakat yang sedang mencari pekerjaan dengan cara yang lebih mudah. Para pencari kerja dapat mengirimkan data diri atau curriculum vitae dengan scan QR yang tersedia di outlet Sobat KerjaKU Telefast.
Data diri atau CV yang telah dikirim kemudian akan direview dan diteruskan kepada para pemberi kerja yang sedang membutuhkan tenaga kerja melalui Telefast.
Kemitraan Sobat KerjaKU itu akan memudahkan para pencari kerja sebab mereka tidak perlu mengeluarkan biaya dan bepergian melakukan interview kerja. Sebab proses interview akan dilakukan di kantor cabang Telefast terdekat.
Lebih Mudah
Menurut Fuad, kemitraan itu dinamanakn Sobat KerjaKU sebab secara teknis bertujuan membantu pencari kerja untuk melamar dengan cara lebih mudah dan praktis. Tidak perlu kesana kemari tetapi pencari kerja cukup mendatangi outlet yang telah bekerjasama dengan Telefast Indonesia yang sudah terdaftar dengan logo barcode yang tertera.
Tahap awal, kata dia, kemitraan Sobat KerjaKU dimulai dengan melakukan kerjasama antara Telefast dan mitra outlet retail. Para mitra itu lebih dulu menjadi mitra sejak bergerak dalam distribusi untuk produk telekomunikasi.
Sampai saat ini Sobat KerjaKU sudah launching di Banten dan Jawa Tengah.
Dengan adanya Sobat KerjaKU Telefast berharap dapat membantu program pemerintah dalam mengembangkan sumber daya manusia yang unggul untuk Indonesia Maju.
” Sebenarnya di daerah banyak tenaga kerja yang unggul tetapi bingung hendak ke kota. Dengan kemudahan yang kita berikan akan membantu masyarakat,” lanjut Fuad.
Dengan program itu pencari kerja tinggal mengirimkan data dan nantinya menerima notifikasi. Saat ada klien pencari kerja membutuhkan, pendaftar akan diundang untuk wawasncara di kantor Telefast terdekat yang ada di Klaten dan Boyolali. (Achmad H)
Editor : Budi Sarmun
suaramerdekasolo.com - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Tengah mengambil langkah konkret untuk mengatasi maraknya balap…
suaramerdekasolo.com - Kapolresta Solo, Kombes Pol Riyanto, mengimbau warga untuk segera melapor jika mendapat ancaman…
suaramerdekasolo.com - Pertandingan seru antara Persis Solo dan Dewa United dalam lanjutan pekan ke-33 BRI…
SUARAMERDEKASOLO.COM - Solo, Mei 2025 – PT Pertamina (Persero), melalui subholding-nya Pertamina Patra Niaga, mengumumkan…
suaramerdekasolo.com - Polda Metro Jaya tengah mengusut tuntas kasus yang melibatkan grup online 'Fantasi Sedarah',…
suaramerdekasolo.com – Kabar gembira nih buat warga Solo dan sekitarnya! Sebentar lagi, Kota Bengawan bakal…